SMA Muhammadiyah 3 Surabaya Laksanakan Evaluasi Kinerja Sekolah (EKS)
Surabaya — SMA Muhammadiyah 3 Surabaya melaksanakan kegiatan Evaluasi Kinerja Sekolah (EKS) Tahun Pelajaran 2025–2026 pada Senin, 05 Januari 2026. Kegiatan ini dilaksanakan oleh Pengawas Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Surabaya, yakni Bapak Eko Djuhara Setia Budi, S.Pd. dan Bapak Drs. Hari Indarjoko, M.Pd., sebagai bagian dari upaya penjaminan dan peningkatan mutu pendidikan.
Evaluasi Kinerja Sekolah dilaksanakan untuk menilai keterlaksanaan dan ketercapaian program kerja sekolah yang tertuang dalam Rencana Kerja Tahunan (RKT), sekaligus memastikan pengelolaan sekolah berjalan sesuai dengan arah dan tujuan pendidikan nasional. Dalam kegiatan ini, pengawas melakukan telaah dokumen, klarifikasi data, serta diskusi bersama tim manajemen sekolah.
Kepala SMA Muhammadiyah 3 Surabaya, Ibu Erlina Wulandari, S.Pd., menyampaikan bahwa kegiatan EKS menjadi momentum penting bagi sekolah untuk melakukan refleksi dan perbaikan berkelanjutan.
“Evaluasi Kinerja Sekolah ini menjadi sarana refleksi bagi kami untuk melihat sejauh mana program sekolah telah terlaksana sesuai perencanaan, sekaligus menjadi dasar dalam meningkatkan mutu layanan pendidikan ke depan,” ujarnya.
Sementara itu, Pengawas Sekolah Bapak Eko Djuhara Setia Budi, S.Pd. menegaskan bahwa EKS tidak hanya berorientasi pada penilaian, tetapi juga pembinaan.
“Evaluasi ini bertujuan untuk memastikan program sekolah berjalan sesuai standar serta memberikan penguatan dan rekomendasi agar sekolah dapat terus berkembang dan meningkatkan kualitasnya,” jelasnya.
Senada dengan hal tersebut, Bapak Drs. Hari Indarjoko, M.Pd. berpesan agar hasil evaluasi dapat ditindaklanjuti secara berkelanjutan.
“Sekolah diharapkan mampu memanfaatkan hasil EKS sebagai dasar perbaikan program, penguatan tata kelola, dan peningkatan mutu pembelajaran secara konsisten,” pesannya.
Melalui pelaksanaan Evaluasi Kinerja Sekolah ini, SMA Muhammadiyah 3 Surabaya berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pengelolaan sekolah dan layanan pendidikan demi mewujudkan sekolah yang unggul, berkarakter, dan berdaya saing. (lukman)
SMA MUHAMMADIYAH 3 SURABAYA